SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA DANGUK KECAMATAN KARANGJATI KABUPATEN NGAWI

Artikel

Penyaluran Bantuan Pangan Desa Danguk

02 Maret 2024 15:17:08  Administrator  114 Kali Dibaca  Berita Desa


Komitmen pemerintah untuk berperan aktif dalam mengatasi masalah ekonomi sehari-hari terus diimplementasikan salah satunya dengan program penyaluran bantuan pangan. Sabtu, 2 Maret 2024 bertempat di Balai Desa Danguk telah dilaksanakan penyaluran bantuan pangan cadangan beras kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Antusias masyarakat terlihat dengan datang  lebih awal dari waktu yang telah dijadwalkan pukul 13.00 WIB.

Sebanyak  233  Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah memadati Balai Desa Danguk untuk menerima Bantuan pangan berupa beras 10 kg untuk satu undangan atau satu KPM.

“Alhamdulillah dapat bantuan beras dari pemerintah, bisa digunakan untuk  menyambut  bulan ramadhan” Ujar salah satu KPM

Masyarakat sangat senang dengan adanya penyaluran ini, saat harga beras akhir-akhir ini melambung disekitar harga Rp 15.000,-  harapannya dengan adanya bantuan ini bisa membantu masyarakat maupun petani.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Statistik

 Agenda

 Sinergi Program

 Pemerintah Desa

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : Jl.Dr.Sutomo No. 17 RT.03 RW.01 Desa Danguk
Desa : Danguk
Kecamatan : Karangjati
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63284
Telepon : 0816518717
Email :

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:46
    Kemarin:99
    Total Pengunjung:27.479
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.129.195.45
    Browser:Mozilla 5.0